Gaji Sedikit Tapi Pengen Kartu Kredit? Pilih Aja Kartu Kredit UOB!
Kartu kredit UOB bisa menjadi opsi bagi Anda yang memiliki gaji tidak lebih dari Rp 5 juta. Jadi, siapa bilang kartu kredit hanya untuk yang gajinya gede? Kartu kredit UOB bisa Anda pilih karena penawaran dan promonya tidak kalah dengan kartu kredit yang lain.
Cara Pengajuan Kartu Kredit UOB 2022
Anda bisa melakukan pengajuan UOB kartu kredit dengan mengikuti langkah berikut. Anda tidak perlu khawatir karena UOB kartu kredit memberikan Anda kemudahan dalam cara pengajuan maupun syarat. Anda juga bisa mengajukan secara online sehingga menghemat waktu dan bisa Anda melakukan kapan saja dan di mana saja.
Pertama, Anda buka laman resmi UOB di www.uob.co.id dan pilih Apply. Muncul kolom formulir pengajuan yang bisa Anda isi. Kolom formulir pengajuan ini meliputi Nama, Nomor HP, Kota Pengajuan (kota pengajuan hanya berlaku di wilayah Jabodetabek, Surabaya, Medan), Jenis Kelamin, Tanggal Lahir, Nomor KTP, Pekerjaan, hingga jenis Industri Maybank kartu kredit.
Setelah dilakukan konfirmasi kepemilikian kartu kredit jenis lain, setujui ketentuan yang berlaku dan pilih “Kirim”. Ikuti langkah-langkah selanjutnya hingga proses yang Anda lakukan selesai.
Promo Kartu Kredit UOB YOLO
Kartu kredit UOB memiliki beberapa jenis dan limit yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan Anda. Salah satu kartu kredit UOB yang sering dicari adalah kartu kredit UOB YOLO. Kenapa harus kartu kredit UOB YOLO?
Bagi Anda pemuda milenial, rasanya tak lengkap jika tidak memiliki kartu kredit. Nah, di sinilah kartu kredit UOB YOLO hadir. Kartu kredit ini menyasar Anda yang berusia 21 tahun hingga 35 tahun. Apapun promo kartu kredit UOB YOLO yang bisa Anda nikmati antara lain gratis voucher Grab senilai 20 ribu rupiah. Anda akan mendapatkan promo ini setelah melakukan transaksi ritel 5 kali dengan minimal transaksi Rp 100 ribu.
Promo kartu kredit UOB YOLO lainnya yaitu Cicilan 0%. Anda pemegang kartu ini akan mendapat penawaran cicilan 0% untuk transaksi yang Anda lakukan di hotel dan travel dengan jangka waktu cicilan selama 6 bulan. Syaratnya pun mudah, Anda hanya perlu melakukan transaksi senilai Rp 1 juta dan Anda akan menikmati liburan hemat melalui promo ini.
Free annual fee bisa Anda nikmati jika Anda aktif melakukan transaksi setiap bulannya dengan minimal transaksi Rp 100 ribu. Transaksi yang dimaksud tidak berlaku untuk transaksi penarikan tunai, cicilan dan tagihan bulanan. Untuk biaya pemegang kartu utama adalah Rp 300 ribu dan pemegang kartu tambahan Rp 150 ribu.
Promo kartu kredit UOB YOLO selanjutnya yaitu kemudahan dalam melakukan nilai tukar mata uang asing, diskon dan penawaran khusus di restoran, hotel, shopping center, family entertainment, fashion outlet dan tempat lainnya di Singapura. Anda juga akan mendapatkan pelindungan kredit dengan menghubungi Call Center UOB 14008 atau (021) 2355 9000. Anda juga bisa menikmati promo kartu kredit UOB YOLO di merchant-merchant rekanan setiap hari Senin sampai Jumat.
Jenis Kartu Kredit UOB dan Limitnya
Selain kartu kredit UOB YOLO, Anda juga bisa menikmati UOB credit card Indonesia yang lainnya. Adapun jenis kartu kredit UOB dan limitnya, Anda bisa perhatikan tabel berikut ini.
Kartu Kredit UOB | Minimal Gaji | Minimal Limit | Biaya Tahunan |
UOB YOLO Card | Rp 5 juta | Rp 7 juta | Kartu Utama: Gratis tahun pertama
Kartu Tambahan: Gratis tahun pertama |
Kartu Kredit UOB One Card | Rp 5 juta | Rp 7 juta | Kartu Utama: Rp 550 ribu
Kartu Tambahan: Rp 275 ribu |
Kartu Kredit UOB Preferred Platinum | Rp 5 juta | Rp 7 juta | Kartu Utama: Rp 750 ribu
Kartu Tambahan: Rp 375 ribu |
Kartu Kredit UOB Lady’s Card | Rp 5 juta | Rp 7 juta | Kartu Utama: Rp 750 ribu
Kartu Tambahan: Rp 375 ribu |
Kartu Kredit UOB PRIVIMiles | Rp 5 juta | Rp 25 juta | Kartu Utama: Rp 1 juta
Kartu Tambahan: Rp 500 ribu |
Daftar isi